Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau menjamu Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Irwan dan Danrem Garuda Dempo 044
2019-03-28 02:57:31
Admin Web Portal
Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau menjamu Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Irwan dan Danrem Garuda Dempo 044, Kolonel Arh Sonny Septiono di Rumah Dinas Wali Kota Lubuklinggau, Rabu (27/03/2019) malam. Dalam malam ramah tamah tersebut hadir secara langsung Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe, Wakil Wali Kota H Sulaiman Kohar, Kapolres Lubuklinggau AKBP Dwi Hartono, Dandim 0406 Letkol Inf Aan Setiawan, Kajari Lubuklinggau Hj Zairida, Kepala PN Lubuklinggau Alimin Ribut Sujana, serta jajaran kepala OPD dan camat di lingkungan Pemkot Lubuklinggau.
Dalam kegiatan ini, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Irwan memberikan penghargaan secara khusus kepada Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe karena berkontribusi dalam pembangunan dan perbaikan fasilitas Kodim 0406 Musi Rawas Lubuklinggau Muratara.
Pangdam II Sriwijaya, Mayjen TNI Irwan diketahui telah berada di Kota Lubuklinggau sejak hari Selasa (26/03/2019) lalu. Berbagai kegiatan telah dihadirinya secara khusus di Bumi Sebiduk Semare. Diantaranya peresmian bangunan DKT dan Rumkit Ban Lubuklinggau, menyaksikan demonstrasi Bios 44, serta turun langsung di lapangan hijau dalam pertandingan sepak bola bersama wali kota dan unsur FKPD lainnya.
Mayjen TNI Irwan dijadwalkan kembali ke Kota Palembang pada Kamis (28/03/2019) dan diantar secara khusus oleh Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Sohe dan rombongan ke Bandara Silampari Lubuklinggau.
Berita terkait:
Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut
26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI
PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016
HT Kunjungi Kota Lubuklinggau
Upacara Memperingati HUT RI ke 72
HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau
Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau
Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII
Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya
Peringatan Gempa BMKG