LUBUKLINGGAU-Penjabat (Pj) Sekda Kota Lubuklinggau, H Tamri menerima kunjungan pimpinan pondok pesantren (Ponpes) di Kota Lubuklinggau terkait persiapan memperingati Hari Santri Nasional (HSN) Tingkat Kota Lubuklinggau tahun 2023, di ruang kerja Sekda Lt. 2 Perkantoran Pemkot Lubuklinggau, Rabu (11/10/2023). Dalam kesempatan itu, H Tamri menjelaskan puncak acara HSN tahun ini direncanakan akan dilangsungkan pada 22 Oktober 2023 mendatang di Taman Olahraga Megang (TOM). Adapun rangkaian acaranya dimulai dengan lomba panahan âKakan Kemenag Cupâ pada 18 Oktober 2023 di MAN 2 Kota Lubuklinggau, lomba baca Kitab Kuning yang diikuti seluruh santri dalam wilayah Kota Lubuklinggau. Acara berikutnya, pawai akbar yang diikuti 300 orang santri dari Lubuklinggau setelah pelaksanaan upacara Hari Santri Nasional tingkat Kota Lubuklinggau pada tanggal 22 Oktober 2023. Hadir Kabag Kesra, H Ahyar El Hafiz, perwakilan Kemenag, Muslim, Ketua FKUB, H Ismuridjal, Kaban Kesbangpol diwakili Kabid Idwasbang, Taufik Hidayat dan pimpinan Ponpes se-Kota Lubuklinggau. (*/jsh) |