Berita

//

Pemkot Lubuklinggau Akan Ikuti Sumsel Expo

2018-07-30 10:49:51 Admin Web Portal




*Meriahkan Asian Games 2018


PEMERINTAH Kota Lubuklinggau ikut serta berperan dalam memeriahkan gelaran Asian Games tahun 2018 dengan ikut dalam ajang pameran Sumsel Expo yang akan dilaksanakan di Dekranasda Provinsi Sumatera Selatan yang berada di Kawasan Jakabaring Sport Centre, Kota Palembang sejak 16 sampai dengan 25 Agustus 2018.


Hal ini terungkap dalam rapat koordinasi dan pemantapan Sumsel Expo 2018 dalam rangka Asian Games 2018 di Op Room Dayang Torek, Sekretariat Daerah Kota Lubuklinggau. Rapat koordinasi ini dipimpin oleh Asisten III bidang administrasi umum, Kahlan Bahar. Senin (30/07/2018).


Kahlan menyebutkan, nantinya dalam pameran tersebut, Leading Sector nya adalah Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Lubuklinggau. “Mereka (DPMPTSP) menyiapkan Stand dan Dekorasinya, kemudian OPD yang ada dalam tim promisi ikut serta mengisi stand dengan bahan-bahan pameran masing-masing,” ungkap Kahlan.


Adapun tim promosi dalam kegiatan pameran ini yakni Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Dinas Perikanan, Dinas Pertanian, Dinas Kominfo, Dinas Perkim, Dinas Pariwisata, Bappeda Litbang, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas Koperasi & Ukm.


“Nantinya, saat pameran Dinas masing-masing ikut sertakan SDM untuk menjelaskan yang dipamerkan dalam stand dan mempromosikan kota Lubuklinggau kepada pengunjung,” ugkapnya.(Admin)






Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 2461
  • Kemarin 9451
  • Minggu ini 109380
  • Bulan Ini 199040
  • Total 2006664

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?