Penjabat Walikota Lubuklinggau, H Riki Junaidi, Senin (02/04/2018), didampingi Kadisdik Lubuklinggau Tamri, Kadiskominfo Lubuklinggau Erwin Armeidi, Camat Lubuklinggau Timur II Tegy Bayumi, kunjungi SMA Negeri 5 Lubuklinggau guna memberikan motivasi kepada siswa kelas XII SMA Negeri 5 Lubuklinggau dalam menghadapi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang akan mereka laksanakan pada pekan depan.
Walikota mengatakan bahwa dalam melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer nantinya, agar siswa dapat berhati-hati dalam menjawab soal. Dia mengharapkan juga agar nantinya pelaksanaan UNBK dapat berjalan dengan baik tanpa mengalami kendala sampai dengan selesai.
âSemoga semuanya dapat lulus dan mendapatkan nilai yang tinggi. Persiapkan dengan baik dari sekarang, karena waktu pelaksanaan sudah sangat dekat,â ungkap H Riki Junaidi.
Selain itu, Pj Walikota juga mengarahkan para siswa kelas XII untuk jangan hanya menjalankan pendidikan sebatas SMA saja, namun agar dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi lagi, seperti mengikuti seleksi perguruan tinggi ikatan dinas atau perguruan tinggi lainnya.
Kemudian, saat sesi tanya jawab bersama siswa, sejumlah siswa menanyakan perihal diri mereka sebagai pemilih pemula pada pemilihan walikota dan wakil walikota Lubuklinggau serta pemilihan gubernur dan wakil gubernur sumatera selatan pada 27 Juni 2018 nantinya.
âSaat pemilihan nantinya, bukan hanya pemilihan walikota dan wakil walikota Lubuklinggau saja, namun ada juga pemilihan gubernur dan wakil gubernur sumatera selatan sebanyak empat pasang calon, sementara walikkota dan wakil walikota ada tiga pasang calon,â jelasnya.(Admin)