Berita

//

Pelatihan Komputer dan Internet Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Lubuklinggau

2019-02-28 02:01:02 Admin Web Portal


Pelatihan Komputer dan Internet Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Lubuklinggau sampai dengan saat ini telah mencapai angkatan ke-308 peserta yang telah mengikuti pelatihan, di antaranya yang terdiri dari guru TK/PAUD, SD, SMP, SMA, Pelajar SMP/SMA, Polri, TNI, Babinsa, UMKM, BKPP, Remaja masjid, Remaja putus sekolah, dan Pegawai Puskesmas.

Jumlah keseluruhan yang telah dilatih sampai saat ini berjumlah 3332 peserta.

Pelatihan Komputer dan Internet ini dilaksanakan pada setiap hari Senin s/d Kamis pada pukul 13.30 WIB - 15.30 WIB di ruang Broadband Learning Center (BLC) Lantai 3 di gedung Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota lubuklinggau. Materi yang diajarkan adalah materi-materi dasar Microsoft Ofiice yaitu Microsoft Word, Microsoft Exel, Power Point dan Internet.


Para peserta sangat bersemangat untuk mengikuti Pelatihan Komputer dan Internet, dikarenakan para peserta yang telah mengikuti pelatihan ini akan diberikan sertifikat yang bertanda tangan langsung dari Walikota Lubuklinggau H. SN. Prana Putra Sohe, Kakandatel Lubuklinggau yaitu Yazirman, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Lubuklinggau Hj. Saleha, S.E.

Para peserta pelatihan komputer dan internet sangat berterima kasih dengan diadakan pelatihan ini, karena sangat membantu, dari mereka yang tidak paham mengoperasikan komputer sedikit demi sedikit mereka menjadi paham. Tidak hanya itu peserta pelatihan yang telah mendapatkan sertifikat terutama guru dapat menambah angka kredit point mereka untuk kenaikan pangkat. (admin)





Berita terkait:


Kunjungan Kerja dari Menteri Perhubungan RI Bapak Budi Karya Sumadi

Pembukaan MTQ XXVII Tingkat Provinsi Sumatera Selatan

Ayo Ikuti Pekan Ceria Dengan Mendongeng

Hadiri Pelantikan IGI, Walikota Tantang IGI Gelar Rakornas di Lubuklinggau

Pekan Ceria Digelar Setiap Awal Bulan

Kemah Dongeng Ke-19 di Kota Lubuklinggau

56 Peserta Ikuti Kemah Dongeng di Rumah Wanita Kota Lubuklinggau

Wawako Buka jrNBA Curriculum Training Workshop South Sumatera 2017

Walikota Nobar G30S/PKI Bareng Warga, Dandim, Ketua DPRD dan Sekda

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Kota Lubuklinggau Khidmat


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 2295
  • Kemarin 10525
  • Minggu ini 15656
  • Bulan Ini 67015
  • Total 904878

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?