Berita

//

522 Ketua RT Se- kota Lubuklinggau Ikuti Bimtek

2017-11-20 11:38:34 Admin Web Portal


GUNA meningkatkan kapasitas pelayanan kepada masyarakat oleh ketua RT dalam kota Lubuklinggau, Pemerintah kota (Pemkot) Lubuklinggau menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Ketua RT se-kota Lubuklinggau di gedung kesenian kota Lubuklinggau . Senin (20/11/2017).

Kegiatan Bimtek ini dibuka langsung oleh Walikota Lubuklinggau H.SN Prana Putra Sohe. Hadir juga dalam pembukaan Kegiatan Bimtek ini Wakil Walikota Lubuklinggau H. Sulaiman Kohar, mewakili ketua DPRD Kota Lubuklinggau H. Murdianto anggota DPRD dari fraksi Gerindra Serta Perwakilan dari Kpu kota Lubuklinggau, Panwaslu kota Lubuklinggau Kepala Disdukeapil, dan kepala kantor pertanahan Kota Lubuklinggau.

Walikota Lubuk Linggau H.SN. prana putra Sohe dalam sambutannya Menjelaskan bahwa hiuan dilaksanakan kegiatan ini Yakni Supaya pada pelaksanaan Pilkada di Lubuklinggau nantinya tidak terjadi Pergkotak-kotakan antara masyarakat .




"Kami mengharapkan nantinya Saat pelaksanaan Pilkada jangan sampai ada Pengkotak-kotakan di antara masyarakat. " Pesan walikota.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan insentif ketua RT Secara simbolis oleh Walikota dan wakil Walikota Serta Pemberian baju seragam seluruh RT. " Baju ini diberikan secara simbolis nanti para ketua RT bisa ambil baju masing - masing di kecamatan " ungkap Walikota.

Sementara itu, Kepala bagian pemerintahan Setda kota Lubuklinggau Heri Suryanto, Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Perda Kota Lubuklinggau No 03 tahun 2017 tentang penataan lembaga kemasyarakatan kelurahan, berdasarkan aturan tersebut Pemkot wajib melakukan Pembinaan dan pengawasan terhadap lembaga Kemasyarakatan kelurahan berupa bimtek ketua RT .
" tujuannya sendiri adalah untuk meningkatkan kapasitas pelayanan Kepada masyarakat " Katanya. ( Admin)





Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 2859
  • Kemarin 2504
  • Minggu ini 18724
  • Bulan Ini 70083
  • Total 907946

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?