Berita

//

Asisten I : Jadikan Natal Sebagai Introspeksi Diri untuk Kemajuan

2023-01-11 03:52:25 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe melalui Asisten l Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kahlan Bahar menghadiri perayaan Natal umat kristiani se-Kota Lubuklinggau dengan tema ‘Natal membawa hidup kejalan yang lebih benar’ bertempat di Ballroom Hotel Smart Kota Lubuklinggau, Selasa (10/1/2023) malam.
Dalam sambutannya, Kahlan Bahar mengatakan atas nama Pemkot Lubuklinggau dirinya mengucapkan selamat Natal dan tahun baru 2023 kepada umat kristiani di Kota Lubuklinggau. Semoga nikmat Natal membawa berkah serta ketaqwaan umat kristiani dalam kehidupan berbangsa dan bertanah air.
Melalui momentum ini juga, dirinya berharap semoga umat kristiani selalu mendapatkan kesejahteraan, untuk menyongsong kehidupan yang akan datang.
“Jadikan Natal sebagai introspeksi diri guna kemajuan bersama, membenahi diri untuk membangun Lubuklinggau menjadi metropolis madani,” ujarnya.
Dengan demikian, sambungnya momentum Natal untuk memperbaiki diri, jalankan kepercayaan dengan baik dan jadikan tuhan sebagai tempat bersandar, selalu pegang tri umat beragama, serta pupuk toleransi dalam beragama sehingga dapat hidup berdampingan dengan damai, sesungguhnya tuhan mengajarkan kerukunan.
"Mari menjadi agen pembawa perdamaian, berkarya bersama, dukunglah pembangunan yang dilakukan pemerintah guna memajukan dan membuat Kota Lubuklinggau lebih baik lagi,” ajaknya.
Hadir mendampingi Asisten, Kaban Kesbangpol Lubuklinggau, Firdaus Abky, Kabag Kesra Ahyar El Hafis, Kabid Wasbang Kesbangpol, Taufik Hidayat, Ketua FKUB Kyai Ismuridjal.(*/acm)




Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 1814
  • Kemarin 10525
  • Minggu ini 15175
  • Bulan Ini 66534
  • Total 904397

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?