Berita

//

Wawako : Hak Anak Harus Terpenuhi dan Dijaga

2021-11-09 06:06:16 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Wakil Wali Kota Lubuklimggau, H Sulaiman Kohar membuka kegiatan pelatihan Konvensi Hak Anak bagi Satgas Kota Layak Anak (KLA) se Kota Lubuklinggau yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat  (DP3APM) di Ball Room Hotel Smart, Selasa (9/11/2021). 

Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari itu diikuti 60 orang dari satgas KLA Kota Lubuklinggau dengan narasumber dari Kementerian Perllindungan Perempuan dan Anak, yakni Sekretaris Deputi Pemenuhan Hak Anak, Hendra Jamal dan Analis Kebijakan Ahli Madya, Sri Martani Ayu Widayati. 

Kepala DP3APM, Heri Zulianta dalam sambutannya menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dan kompetensi satgas KLA. 

"Sehingga mempunyai kemampuan untuk terlibat aktif dalam pemenuhan hak anak dan memahami indikator disetiap kluster KLA," katanya. 

H Sulaiman Kohar, Wakil Wali Kota Lubuklinggau dalam kesempatan itu menjelaskan masalah anak tidak hanya orang tua saja, namun juga pemerintah dan bahkan menjadi masalah dunia.
 

"Ini sangat penting dalam pemenuhan kebutuhan hak anak. PAUD, Stunting, Imunisasi, KPAID, Forum anak dan sebagainya adalah sebuah upaya dalam pemenuhan kebutuhan hak anak. Karena anak adalah cermin bangsa ini dimasa mendatang," paparnya. 

Dia juga menjelaskan hal semacam ini jangan hanya checklist saja, namun harus diimplementasikan dan diterapkan oleh satgas KLA 

"Hak-hak anak harus dipenuhi dan harus dijaga. Kita tidak ingin generasi penerus kita lemah. Lemah akhlak, lemah pendidikan dan lemah kesehatannya. Oleh sebab itu kita begitu penting berbicara tentang hak anak," tegasnya. 

Ia pun mengingatkan  kepada para  peserta agar dapat mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin.  "Harapan saya, pelatihan dengan narsum dari pusat, ikuti dengan baik sehingga nantinya dapat diimplementasikan dan diterapkan sesuai fungsi satgas," tandasnya. (*)




Berita terkait:


Kunjungan Kerja dari Menteri Perhubungan RI Bapak Budi Karya Sumadi

Pembukaan MTQ XXVII Tingkat Provinsi Sumatera Selatan

Ayo Ikuti Pekan Ceria Dengan Mendongeng

Hadiri Pelantikan IGI, Walikota Tantang IGI Gelar Rakornas di Lubuklinggau

Pekan Ceria Digelar Setiap Awal Bulan

Kemah Dongeng Ke-19 di Kota Lubuklinggau

56 Peserta Ikuti Kemah Dongeng di Rumah Wanita Kota Lubuklinggau

Wawako Buka jrNBA Curriculum Training Workshop South Sumatera 2017

Walikota Nobar G30S/PKI Bareng Warga, Dandim, Ketua DPRD dan Sekda

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Kota Lubuklinggau Khidmat


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 2657
  • Kemarin 2504
  • Minggu ini 18522
  • Bulan Ini 69881
  • Total 907744

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?