Berita

//

Kemenpan RB Berikan Penilaian Pelayanan DPM PTSP Lubuklinggau

2021-10-01 14:09:32 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) Republik Indonesia berikan penilaian terhadap enam unsur Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Kota Lubuklinggau. 

Penilaian dilakukan lima orang dari kemenpan RB yang menyambangi langsung kantor DPM PTSP Lubuklinggau yakni Emida Suparti, Fanoeel Thamrin, Anggy Dian Putra Bangsa, Nurrhanisa Ghamaputri, Miftah Sayyid Persada. 

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Hendra Gunawan menyebutkan ada enam unsur yanh dinilai langsung yakni Kebijakan pelayanan, profesionalisme SDM, sarana dan prasarana pelayanan publik, sistem informasi pelayanan publik, konsultasi dan pengaduan dan inovasi. 


"Mereka juga melihat dan di cek satu persatu di lokasi. Beberapa masukan dari kemenpan RB, adalah trntang kebijakan pelayanan segera menyesuaikan Online Single Submition (OSS) RBA yang sudah launching presiden," katanya. 

Selain itu, pria yang akrab disapa Aan ini mengatakan agar memperbaiki sistem  tracking pengaduan, atau prnambahan tracking. "Jadi pengadu tau sampai dimana pengaduannya, kemudian mereka meminta penyempurnaan website," terang Aan. 

Dari penilaian ini, Aan mengharapkan bahwa pelayanan publik di Lubuklimggau dapat terus ditingkatkan serta juga mendapat nilai yang lebih baik dari tahun sebelumnya.(*)




Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 2516
  • Kemarin 1275
  • Minggu ini 3791
  • Bulan Ini 38667
  • Total 876530

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?